Selamat pagi bloggers, posting kali ini mengenai cara menggunakan Data Analysis pada Microsoft Excel untuk Descriptive Statistics. Pada statistika biasanya kita akan diberikan data, dan kita ditugaskan untuk mencari rata-rata (mean), nilai tengah (median), nilai yang paling banyak keluar (mode/modus), standar deviasi, variasi, dan masih banyak lagi. Jika kita menggunakan cara manual dengan memakai kalkulator itu akan sangat memakan banyak waktu bukan? Dengan kecanggihan teknologi saat ini, kita dapat menyelasaikan semua tugas itu dengan cepat dan mudah, yaitu menggunakan Microsoft Exel pada komputer atau laptop bloggers.
Jika kalian telah mengaktifkan fitur Data Analysis pada Microsoft Excel kalian, cara mengecek/mengetahuinya yaitu dengan cara klik menu DATA pada Microsoft Excel kalian, dan lihat kolom paling pojok kanan, jika terdapat menu Data Analysis, berarti kalian bisa melanjutkan, tetapi jika belum ada, kalian dapat mengkatifkan dengan cara KLIK DISINI untuk tutorialnya
Kita langsung saja mengaplikasikan dengan cara :
Pertama, buka Microsoft Excel kalian, dan input/masukan data yang kalian miliki
Kedua, klik menu DATA, dan pilih Data Analysis
Ketiga, pilih Descriptive Statistics
Keempat, akan muncul kotak Descriptive Statistics
Penjelasan angka
1. Input Range - Untuk memilih data yang akan dihitung
2. Grouped By - Untuk tabel data yang akan dihitung berdasarkan Kolom/Baris
3. Label In First row - Centang jika pada Input Range, judul data disertakan
4. Output Range - Untuk meletakan hasil perhitungan
5. Summary statistics - Untuk memberikan hasil perhitungan (Mean, Median, dll)
Lingkaran - Untuk mempermudah kita saat memblok tabel data
*Untuk Input Range saya usulkan untuk memblok hanya bagian data berupa angka saja, judul dan nomor jangan ikut diblok juga, sehingga Label In First rownya tidak usah di centang*
Kelima, rapikan garis pembatasanya, agar semua tulisan terlihat dengan jelas
Selesai, kalian tinggal lihat pada tabel untuk mengetahui Mean (Rata-rata), Standar Error, Median (Nilai tengah), Mode (Modus/Nilai yang sering mucul), Standar Deviasi, Sampel Varian, Kurtosis, Skewness, Range, Minimum, Maximum, Sum (Jumlah), Count (Jumlah data). *Untuk Mode/Modus, pada Microsoft Excel hanya dapat memunculkan 1 angka saja, jadi jika terdapat 2 angka (misal :11 11 dan 10 10), yang akan muncul hanya salah satunya saja, jadi jika yang ditanyakan harus lengkap, kalian harus mencari dengan cara manual
Terima kasih telah berkunjung dan membaca postingan ini, jika ada kesalahan atas informasi yang saya berikan, saya mohon maaf sebesar-besarnya, semoga informasi yang saya berikan dapat bermanfaat untuk kalian. Jangan lupa jika ingin meng-copy paste, cantumkan sumbernya, kalau ada informasi yang salah mohon hubungi saya via komentar atau di menu Chat, berlaku juga jika ada yang ingin ditanyakan, jika saya mengetahui jawabannya saya akan sempatkan menjawabnya. Saya sangat menghargai saran dan masukan untuk postingan berikutnya.
0 comments:
Post a Comment